feed nibs (62)

Gerakan Literasi Sekolah (GLS)

Gerakan Literasi Sekolah (GLS) salah satu program yang dimiliki oleh SMP NIBS. GLS bertujuan untuk membangun kesadaran thalibah akan pentingnya membaca untuk mendukung pembelajaran yang efektif, menumbuhkan kemampuan berprikir kritis thalibah serta menumbuhkan jiwa kepemimpinan thalibah. GLS rutin dilakukan tiap hari senin pagi sebelum KBM ( Kegiatan Belajar Mengajar) dilakukan di kelas.

Senin, 22 April 2024 pekan pertama kegiatan GLS kembali dilakukan. Kelas 7 & 8 membaca buku pilihan mereka dari perpustakaan di kelas masing-masing. Setelah membaca bukunya, thalibah diberikan kesempatan untuk meceritakan kembali ( story telling) isi buku yang dibaca didepan kelas. Thalibah dibiasakan berani tampil didepan teman-temannya untuk melatih kepercayaan diri mereka, serta melatih Bahasa asing (Inggris & Arab) dalam berkomunikasi.

Dengan GLS ini, diharapkan thalibah SMP NIBS memiliki kemampuan untuk memahami serta menyimpulkan cerita / bacaan dengan lebih baik serta menumbuhkan budaya cinta baca dikalangan thalibah. Barakallahu Fiikum ✨

feed nibs (61)

Pemberian tablet tambah darah (TTD)

Pemberian tablet tambah darah (TTD) berkala bagi thalibah SMA kelas 10 & 11 NIBS dilakukan hari ini Selasa, 23 April 2024 oleh Puskesmas Bogor Utara di Aula Shafiyah.

Selain pemberian TPD, Ibu Anin perwakilan dari puskesmas Bogor Utara memberikan pengetahuan kepada thalibah tentang pentingnya gizi seimbang dalam asupan makanan yang kita makan.
Gizi seimbang harus memiliki 3 komponen penting yaitu karbohidrat, protein hewani, dan vitamin. Sehingga thalibah dalam memilih jajanan harus lebih pintar. Selain itu, Ustazah Yunita selaku kepala sekolah SMA NIBS juga mengingatkan thalibah mengenai pentingnya Hemoglobin (HB) dalam tubuh untuk menunjang kinerja otak. Sehingga berpengaruh pada daya pikir thalibah dalam belajar.

Penyuluhan edukasi mengenai pencegahan anemia (kurang darah) dan pemeriksaan HB kepada thalibah NIBS dilakukan tiap 3 bulan sekali, dan pemantauan pemberian TTD bagi thalibah dilakukan tiap bulan oleh Puskesmas Bogor Utara.

Semoga thalibah SMA NIBS lebih perduli dengan kesehatan diri sebagai persiapan menghadapi berbagai kegiatan sekolah maupun asrama. Dengan kesehatan yang baik, thalibah dapat menunjang tumbuh kembang & menjaga kemampuan berfikir untuk belajar. Barakallahu Fiikum

feed nibs (58)

Silahturahim keluarga besar NIBS

Silahturahim keluarga besar NIBS dilaksanakan pada Kamis 18 April 2024 di Aula Gedung Serbaguna lantai 2, dan dihadiri oleh seluruh warga NIBS.

Setelah shalat dzuhur berjamaah, kegiatan ini dibuka oleh Ustadz Munawar, S.Pd.I selaku Mudir NIBS, dengan memberikan sedikit kajian serta tips menjaga kualitas ibadah setelah Ramadhan.
Ustad Munawar senantiasa memberikan semangat agar kita terus berupaya menjaga serta istiqomah dalam menjalankan rutinitas ibadah yang biasa dilakukan saat Ramadhan yang lalu.
Diakhir kajian, dilakukan pemberian hadiah bagi siapa yang dapat menjawab pertanyaan yang diberikan oleh Ustad Munawar terkait isi kajiannya.

Ditutup dengan santap siang bersama dan ramah tamah bersama seluruh warga NIBS. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan ukhuwah Islamiyah serta memberikan semangat baru untuk menyambut kegiatan belajar mengajar & kegiatan lainnya bersama thalibah. Barakallahu Fiikum

feed nibs (57)

Terus Beramal Meski Ramadhan Telah Usai

Ibadah-ibadah di bulan Ramadhan sebisa mungkin dijaga, dibuatlah tetap kontinu dan ajeg. Walau memang kita tidak mempersusah diri.

عَنْ عَائِشَةَ أَنَّ النَّبِىَّ – صلى الله عليه وسلم – دَخَلَ عَلَيْهَا وَعِنْدَهَا امْرَأَةٌ قَالَ « مَنْ هَذِهِ » . قَالَتْ فُلاَنَةُ . تَذْكُرُ مِنْ صَلاَتِهَا . قَالَ « مَهْ ، عَلَيْكُمْ بِمَا تُطِيقُونَ ، فَوَاللَّهِ لاَ يَمَلُّ اللَّهُ حَتَّى تَمَلُّوا » . وَكَانَ أَحَبَّ الدِّينِ إِلَيْهِ مَا دَامَ عَلَيْهِ صَاحِبُهُ

Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah menemui ‘Aisyah dan di sisinya ada seorang wanita. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pun bertanya, “Siapa ini?” ‘Aisyah menjawab, “Si fulanah yang terkenal luar biasa shalatnya.” Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pun bersabda, “Jangan seperti itu. Hendaklah engkau beramal sesuai kemampuanmu. Demi Allah, Allah itu tidak bosan untuk menerima amalanmu hingga engkau sendiri yang bosan. Sesungguhnya amalan yang paling disukai oleh Allah adalah yang dikerjakan secara kontinu.” (HR. Bukhari no. 43 dan Muslim no. 485).

Hadits di atas mengandung beberapa pelajaran:

1- Dilarang memperbanyak ibadah sehingga membuat seseorang susah dan futur.
2- Hendaknya beribadah yang bersifat pertengahan, tidak memaksa dan tidak terlalu meremehkan.
3- Sebaik-baik amalan adalah yang kontinu walau jumlahnya sedikit.
4- Ibadah yang sedikit namun kontinu lebih baik daripada ibadah yang banyak namun terputus-putus.
5- Jika seseorang beristirahat atau memilih rehat atau melakukan hal lainnya yang sifatnya mubah namun dengan maksud agar kuat kembali dalam ibadah, maka itu dinilai baik.

Jadi tetaplah kontinu beramal setelah Ramadhan. Hanya Allah yang memberi taufik.

Sumber : https://rumaysho.com/8427-kontinu-beramal-setelah-ramadhan.html

See translation
feed nibs (55)

Puasa Enam Hari Setelah Ramadhan

Jangan lupa untuk melakukan puasa syawal.

Salah satu dari pintu-pintu kebaikan adalah melakukan puasa. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

أَلَا أَدُلُّكَ عَلَى أَبْوَابِ الْخَيْرِ؟ الصَّوْمُ جُنَّةٌ …

“Maukah aku tunjukkan padamu pintu-pintu kebaikan? Puasa adalah perisai, …” (HR. Tirmidzi, hadits ini hasan shohih)

Puasa dalam hadits ini merupakan perisai bagi seorang muslim baik di dunia maupun di akhirat. Di dunia, puasa adalah perisai dari perbuatan-perbuatan maksiat, sedangkan di akhirat nanti adalah perisai dari api neraka. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda dalam hadits Qudsi:

وَمَا يَزَالُ عَبْدِي يَتَقَرَّبُ إِلَيَّ بِالنَّوَافِلِ حَتَّى أُحِبَّهُ

“Dan senantiasa hamba-Ku mendekatkan diri kepadaKu dengan amalan-amalan sunnah sehingga Aku mencintainya.” (HR. Bukhari)

Oleh karena itu, untuk mendapatkan kecintaan Allah ta’ala, maka lakukanlah puasa sunnah setelah melakukan yang wajib. Di antara puasa sunnah yang Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam anjurkan setelah melakukan puasa wajib (puasa Ramadhan) adalah puasa enam hari di bulan Syawal.

Sumber https://rumaysho.com/521-jangan-lupa-lakukan-puasa-syawal.html

Semoga Allah mudahkan. Baarakallahu fiikum ✨

xr:d:DAFh8b24BXM:1435,j:1876174169044606491,t:24041507

Tanda Amal Diterima

Ibnu Rajab Al-Hambali rahimahullah ketika membicarakan faedah melakukan puasa Syawal, beliau rahimahullah berkata:

أن معاودة الصيام بعد صيام رمضان علامة على قبول صوم رمضان فإن الله إذا تقبل عمل عبد وفقه لعمل صالح بعده كما قال بعضهم : ثواب الحسنة الحسنة بعدها فمن عمل حسنة ثم اتبعها بعد بحسنة كان ذلك علامة على قبول الحسنة الأولى كما أن من عمل حسنة ثم اتبعها ان لك لامة الحسنة لها

“Kembali lagi melakukan puasa setelah puasa Ramadhan, itu tanda diterimanya amalan puasa Ramadhan. Karena Allah jika menerima amalan seorang hamba, Allah akan memberi taufik untuk melakukan amalan shalih setelah itu. Dikatakan oleh sebagian ulama, ‘Balasan dari kebaikan adalah kebaikan selanjutnya .’ Oleh karena itu, siapa yang melakukan kebaikan diikuti dengan kebaikan selanjutnya, maka itu tanda amalan kebaikan yang pertama diterima. Sedangkan yang melakukan kebaikan setelahnya malah ada kejelekan, maka tanda tertolaknya itu dan tanda tidak diterimanya.” (Lathaif Al-Ma’arif, hlm. 388).

Tanda amalan Ramadhan kita diterima adalah menjadi lebih baik selepas Ramadhan atau minimal menjaga kebaikan yang telah ada.

Contoh kebaikan yang dilakukan setelah Ramadhan adalah puasa Syawal. Tanda amalan kita di bulan Ramadhan tidak diterima adalah setelah Ramadhan tidak lagi ada kebaikan, bahkan sampai meninggalkan kewajiban seperti kewajiban shalat lima waktu.

Sumber https://rumaysho.com/11375-tanda-amalan-puasa-ramadhan-diterima.html