Gerakan Literasi Sekolah (GLS) SMP NIBS

Gerakan Literasi Sekolah (GLS) SMP NIBS, Rabu 20 September 2023, di Aula Shofiyah minggu ini bertema “Pelatihan Menulis Pantun” sebagai bentuk memeriahkan puncak karya kegiatan Festival Literasi Sekolah, dari Tim Kreatif Literasi membuat kegiatan yang mengasah kreativitas peserta didik.

Pelatihan ini diikuti seluruh thalibah SMP kelas 7,8,9, guru sekolah, dan guru sakan.

Dibuka dengan pemaparan materi mengenai pantun oleh Ustadzah Nurul Restiana, dan diberikan panduan dalam pembuatan pantun. Kemudian seluruh peserta diberikan tugas untuk membuat pantun yang menarik. Dari beberapa hasil pantun dari thalibah, dibacakan pada kegiatan GLS kemarin.

Hasil pantun yang dibuat oleh seluruh peserta akan digantungkan pada pohon literasi yang terdapat di Aula Shofiyah, dan juga akan dibukukan sebagai hasil karya Bersama dan dapat dibaca oleh seluruh warga NIBS di perpustakaan NIBS.

Tujuannya dari kegiatan ini adalah agar seluruh peserta pelatihan mampu mengasah kemampuan kreativitas masing-masing. Dengan harapan agar seluruh peserta bisa berfikir cepat dan kreatif mengolah kata serta mampu membuat pantun sesuai dengan strukturnya.
======================================
Nuraida Islamic Boarding School
Membina Generasi Rabbani Berprestasi Menuju Ridha Ilahi
======================================

Facebook
Twitter
WhatsApp