Alhamdulillah Masya Allah, pelaksanaan shalat Iedul Adha 20 Dzulhijjah 1445H, kemarin di Mahad Nuraida berjalan dengan lancar.
Dilanjutkan dengan pemotongan hewan qurban, sebanyak 4 sapi dan 29 kambing/domba. Semua warga mahad termasuk thalibaat turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, dari mulai mencacah, menimbang, membagi dalam kantung-kantung hingga mengolah daging kurban.
Insya Allah kegiatan ini akan menjadi pengalaman berharga untuk semua. Semoga syiar agama berupa qurban ini mendapatkan keridhoan dari Allah subhanahu wa ta’ala, berkah untuk semua, aamiin.