Kamis 24 Agustus 2023
Kegiatan belajar mengajar tidak hanya bisa diselenggarakan di dalam kelas, melainkan juga di luar kelas.
Sebagai guru mata pelajaran Bahasa Indonesia, Ustadzah Yuli Permata Sari mengajak tholibah mengikuti kegiatan belajar mengajar dengan metode yang menyenangkan.
Belajar di luar ruangan kelas merupakan salah satu upaya terciptanya pembelajaran terhindar dari kejenuhan, kebosanan, dan persepsi belajar hanya di dalam kelas.
Kelas 11 IPA hari ini melakukan kegiatan belajar di luar kelas, yaitu di Aula Shafiyah. Pembelajaran hari ini di isi dengan metode tanya jawab antara guru dan tholibah secara langsung.
Dengan menekankan keterampilan berliterasi. Dalam kegiatan pembelajaran ini didapatkan beberapa point positif, diantaranya :
-Thalibah membaca materi secara individu dengan menekankan keterampilan berliterasi. (Melatih kefokusan dalam membaca)
-Guru dan thalibah melakukan tanya jawab secara acak terkait materi dengan menekankan keterampilan berbahasa, yakni membaca dan berbicara.
Kelebihan metode ini:
-Guru dapat mengetahui kemampuan thalibah per individu
-Guru memberikan kesempatan yg sama kepada semua thalibah
-Meningkatkan budaya literasi.
-Meningkatkan keterampilan berbahasa thalibah, yakni membaca, menyimak, dan berbicara.
Baarakallahu fiikuna
======================================
Nuraida Islamic Boarding School
Membina Generasi Rabbani Berprestasi Menuju Ridha Ilahi
======================================