Bismillah, berikut beberapa kegiatan ekskul hari ini yang bisa kami share. Pasti seru sekali berkreasi juga membuat pengalaman baru bagi para thalibat.
Salah satunya adalah membuat keju mozarella menggunakan susu murni dan cuka.
Kali pertama Science Club SMP Nuraida Islamic Boarding School memulai kembali ekskul setelah libur Ramadhan dan Lebaran. Pekan ini dimulai dengan membuat Keju Mozarella secara sederhana menggunakan Susu Sapi Murni dan Cuka (Asam Asetat). Keju merupakan salah satu olahan dari Susu yang sering dikonsumsi sehari-hari. Penggunaan cuka dalam membuat keju dapat membantu untuk memisahkan padatan dan cairan dari susu sehingga lapisan keju dapat terbentuk. Pembuatan keju sederhana ini diharapkan dapat menambah keilmuwan Thalibaat dan ketertarikan minat Thalibaat dalam mengembangkan teknologi pangan di masa yang akan datang. Barakallahu Fiikunna.
NURAIDA ISLAMIC BOARDING SCHOOL
#ekskul #karyailmiah #karyaremaja #percobaan #membuatkeju #membuattelurasin #merajut #kelasmerajut #hobimerajut #percobaankimia#santricerdas #muslimahpintar